Halo semua...
Aku mau cerita kalau sekarang ini aku cukup senang karena kondisi kulitku akhir-akhir ini mulai membaik dari breakout. Sejujurnya selain rasa senang, aku juga was-was karena takutnya kondisi tersebut balik lagi😟 Maka dari itu, aku mulai rutin pakai basic skincare aja dan mengurangi produk-produk 'optional' seperti serum, ampoule, toner, dll. Aku pun mulai picky juga nih, soal penggunaan pelembap. Alih-alih mengandung bahan aktif yang berlebihan, saat ini aku lebih mengutamakan produk yang mampu memberikan dan mengunci kelembapan kulitku dengan baik.
Nah, akhirnya aku memutuskan untuk pakai salah satu pelembap dari My Skin Hero yakni Porcelain Face Purée Water Gel Moisturizer. Buat yang belum tahu, My Skin Hero ini adalah local brand Indonesia yang sudah mengeluarkan beberapa produk perawatan kulit seperti sabun cuci muka, serum hingga pelembap. Selain itu produk-produk mereka pun sudah mengantongi izin edar BPOM. Aku pribadi sudah pakai produk ini selama 1 bulan, dan dipostingan kali ini bakal aku share pengalamanku selama menggunakannya~
Packaging
Produk ini hadir dalam kemasan botol plastik yang menurutku build quality nya ok dan sturdy. Selain itu sudah dilengkapi pump juga, jadi gampang banget untuk mengambil isi produknya. Overall sih aku nggak ada masalah dengan fitur kemasan hingga desainnya. Ditambah lagi karena berbahan dasar plastik, buat produk ini aman banget kalau mau dibawa bepergian.
Ingredients
Pelembap satu ini mengandung beberapa bahan utama seperti ceramides, peptides, salmon DNA hingga squlane. Nah, seperti biasa untuk daftar lengkapnya aku tulis dibawah ya.
Water, glycerin, butylene glycol, cyclopentasiloxane, niacinamide, betaine, ethylhexyl palmitate, sorbitol, phenyl trimethicone, pentylene glycol, squalane, ammonium acryloyldimethyltaurate/vp copolymer, phenoxyethanol, hydroxyacetophenone, carbomer, dimethiconol, sodium hyaluronate, tromethamine, hydrogenated olive oil unsaponifiables, glyceryl polyacrylate, cetearyl olivate, sorbitan olivate, xanthan gum, disodium edta, polysorbate 20, ci 15510, hydrolyzed sodium hyaluronate, sodium polyglutamate, palmitoyl tripeptide-1, caprylic/capric triglyceride, palmitoyl tetrapeptide-7, hydrogenated lecithin, dna, ceramide np, hydrolyzed algae extract (retired), potassium sorbate, sodium stearoyl glutamate, sodium metabisulfite, biotin. (anti oksidan, mencerahkan, melembapkan)
Claims
- Nyaman dipakai pagi maupun malam hari
- Ringan dan cepat menyerap saat digunakan
- Memperbaiki skin barrier yang bermasalah
- Dapat digunakan semua jenis kulit, pria maupun wanita
- Memberikan dan mengunci hidrasi maupun kelembapan kulit secara optimal
BPOM: NA18210109294
Texture And Scent
Selama menggunakannya, aku tidak mencium aroma yang mengganggu. Selain itu untuk teksturnya sendiri gel to cream yang ringan dan mudah sekali dibaurkannya. Sesuai dengan klaim mereka, produk ini nyaman banget dipakai pagi maupun malam. Buat kalian yang tingkat mobilitasnya tinggi, I think you gonna love this!
How I Use
Pelembap ini aku pakai 2 kali sehari, pagi dan sebelum tidur, lebih kurang 2-3 pump sekali pakai. Tidak ada teknik khusus saat menggunakannya, aku hanya membaurkan produk ini ke seluruh wajah secara lembut selepas mencuci wajah dengan facial wash.
My Thoughts
Seperti yang aku mention diawal, semenjak kulitku sudah tidak breakout aku cukup picky perkara produk yang ku pakai. Nah, saat menggunakan produk ini, aku nggak kecewa dengan pilihan yang kubuat. Selain nyaman dan gampang banget dipakainya, kandungan utama yang ada disini juga membantu banget membuat kulitku tampak lebih sehat, lembap, kenyal dan glowing hari demi hari. Selain itu, selama menggunakannya aku juga melihat kulitku menjadi tidak mudah timbul jerawat, kecuali menyelang masa mensturasi ya hehe. Kalaupun ada jerawat, pelembap ini tidak memperparah kondisinya.
Sedikit sharing, kebutuhan kulit selain bersih adalah lembap. Dengan menjaga kelembapan kulit, tidak hanya bebas dari masalah jerawat, kelembapan tersebut juga bisa menjauhkan masalah penuaan dini loh. Tentu saja harus diimbangi dengan life style yang baik dan asupan gizi yang memadai. Well, aku rekomen banget pelembap My Skin Hero ini untuk kalian coba. Selain produknya yang 'sat set sat set' saat dipakai, performanya pun ok banget buat jaga kesehatan kulit.
Price
Produk ini lebih mudah ditemui secara online. Tapi setahuku kamu bisa mendapatkannya (offline) di Sociolla.
IDR139.000,-/30ml
Conclusion
Pros:
- Kemasan travel friendly dan mudah digunakan
- Tekstur ringa, mudah dibaurkan dan tidak berbau
- Bisa digunakan semua jenis kulit, laki-laki maupun perempuan
- Kulit menjadi lebih sehat, lembap, glowing, tidak mudah timbul jerawat dan kenyal
Cons:
- Hanya mudah ditemukan secara online untuk saat ini
🌟4/5
Product is given by the brand, but it doesn't affect my honest opinion. I'm not a specialist, but I hope my story can helps you to find out the product. And keep in mind that skin care products work differently for each individual. So, please be wary of that as what may work for some does not necessarily mean will work for you too.
Anyone wishing to use any of these reviews or images for commercial use, publication, or any purpose other than fair use as defined by law, must request and receive prior permission.
Instagram (for more info about beauty and giveaway) - @thevallenpost
Business inquiries - e-mail me
Get 35% OFF with VALLENBFF at BASE (@itsmybase)