Halo semua...
Aku sering banget dapat pertanyaan, "skincare apa ya, yang bisa sembuhin jerawat?" atau "produk apa sih, yang bikin kulit cerah dan glowing?". Alih-alih serum atau yang lainnya, sunscreen adalah produk yang selalu aku rekomendasikan. Gak jarang aku dapat pertanyaan tambahan, "emang sunscreen bisa sembuhin jerawat/cerahin muka ya?". Jadi gini... kalian tahu basic skincare kan? Rangkaian perawatan kulit yang selalu disarankan oleh para dermatologi untuk memperbaiki skin barrier. Nah, kulit yang sudah dipakaikan ini-itu kalau nggak diproteksi dari paparan sinar matahari berlebih dengan baik, hasilnya bakal kurang optimal. Bukannya jadi glowing, bisa-bisa kulit malah jadi gosong. Jerawat pun akan semakin parah bahkan bisa saja jadi iritasi karena terbakar matahari. Oh iya, memang nggak semua kondisi kulit berjerawat harus pakai sunscreen, sih. Tapi itu semua harus dengan anjuran dan pengawasan dokter kulit ya. Kalau jerawat masih dalam level ringan, penggunaan sunscreen secara rutin malah harus dilakukan loh.
Dilain sisi, tabir surya yang ada di pasaran sudah banyak banget pilihannya. Salah satunya yang lagi sering aku pakai adalah sunscreen dari Beauty Of Joseon, Relief Sun: Rice + Probiotics SPF 50+ PA++++. Ini bukan kali pertama aku pakai produk dari brand Korea Selatan satu itu. Sebelumnya aku sempat pakai salah satu serum best seller mereka, Glow Serum. Reviewnya bisa kalian temukan di blog ini juga ya! Nah, kira-kira sunscreen BOJ ini untuk kulit kombinasi berjerawat cocok nggak ya? Baca sampai habis untuk tahu jawabannya!
Sunscreen Korea Yang Mudah Dibawa Bepergian
Jujur saja selain penasaran karena banyak sekali teman-teman ku yang suka dengan sunscreen ini, salah satu alasanku membelinya adalah kemasan yang minimalis dan aku banget (lagi-lagi karena packaging) ehehe. Build qualitynya cukup solid ketika digenggam. Ukurannya juga nggak begitu besar, jadi mudah dibawa traveling. Cuma menurutku agak merepotkan karena produk ini menggunakan tutup ulir, sehingga untuk orang yang tergolong teledor sepertiku sering menjatuhkan si tutup ketika membukanya. Masih untung nggak hilang. Kalau sampai (amit-amit) hilang, amsyong deh! Tapi dengan konsep ulir seperti ini sebenarnya lebih aman dibanding flip top-cup loh, menurutku—jadi love hate deh haha.
Beauty Of Joseon Rice Probiotics Sunscreen Ingredients
Chemical sunscreen satu ini punya kandungan utama yang menarik yakni 30% rice extract dan grain fermented extracts. Kedua kandungan tersebut kaya akan vitamin B, C dan E. Lengkapnya aku tuliskan di bawah ya.
Water, Oryza Sativa (Rice) Extract (30%), Dibutyl Adipate, Propanediol, Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate, Polymethylsilsesquioxane, Ethylhexyl Triazone, Niacinamide, Methylene Bis-benzotriazolyl Tetramethylbutylphenol, Coco-caprylate/Caprate, Caprylyl Methicone, Diethylhexyl Butamido Triazone, Glycerin, Butylene Glycol, Oryza Sativa (Rice) Germ Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Lactobacillus/Pumpkin Ferment Extract, Bacillus/Soybean Ferment Extract, Saccharum Officinarum (Sugarcane) Extract, Macrocystis Pyrifera (Kelp) Extract, Cocos Nucifera (Coconut) Fruit Extract, Panax Ginseng Root Extract, Camellia Sinensis Leaf Extract, Monascus/Rice Ferment, Pentylene Glycol, Behenyl Alcohol, Poly C10-30 Alkyl Acrylate, Polyglyceryl-3 Methylglucose Distearate, Decyl Glucoside, Tromethamine, Carbomer, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, 1,2-Hexanediol,Sodium Stearoyl Glutamate, Polyacrylate Crosspolymer-6, Ethylhexylglycerin, Adenosine, Xanthan Gum, Tocopherol, Lactobacillus/Rice Ferment, Aspergillus Ferment, Saccharomyces/Rice Ferment Filtrate. (anti oksidan, menenangkan, anti acne)
Beauty Of Joseon Relief Sun: Rice + Probiotics Sunscreen Claims
- Lightweight and creamy type organic sunscreen
- Tidak membuat make up menjadi patchy dan cakey
- SPF tests were completed in labs in both Korea and Spain
- Menenangkan dan memberi kelembapan pada kulit, tanpa membuatnya lengket
Sunscreen Sat Set Sat Set Buat Kamu Yang Anti Ribet
Kalau kalian pingin punya sunscreen Korea yang gampang diblendnya, harus banget cobain produk ini! Meski teksturnya creamy-lotion gitu, tapi termasuk lebih runny, jadi tergolong lebih cepat meresap dibanding produk Korea serupa yang pernah aku coba. Selain itu tabir surya ini ada aromanya, kayak air beras gitu. Tenang-tenang, samar banget kok, jadi ga mengganggu sama sekali.
Takaran Pakai Beauty Of Joseon Relief Rice + Probiotics Sunscreen
Sebetulnya aku nggak tahu takaran pastinya, karena aku bukan dokter kulit atau ahli dibidang ini hehehe. Tapi, menurut beberapa informasi dan saran dermatologi yang aku tahu, penggunaan sunscreen dianjurkan 1/4 - 1/2 sendok teh. Biasanya untuk mempermudah penggunaannya, 2 ruas jari banyak digunakan orang sebagai 'takaran alami' mereka. Tapi kalau aku pribadi lebih suka menggunakan secukupnya, jadi nggak berlebihan tapi nggak kurang juga. Cuma yang penting rutin re-apply aja sih.
Kalau produk ini sendiri biasanya aku pakai metode layering. Jadi dengan menimpa beberapa kali sampai aku rasa sudah cukup meng-cover seluruh wajah dan leherku. Oh iya, penggunaan sunscreen bisa dilakukan setelah menggunakan pelembap atau sebagai step akhir perawatan kulit di pagi atau siang hari. Jangan lupa juga untuk beri jeda 10 menit - 15 menit sebelum melakukan aktivitas selanjutnya.
Sunscreen Beauty Of Joseon Beneran Bagus Atau Menang Viral, Doang ?
Jujur saja, karena banyak sekali para beauty enthusiast yang suka dengan experience produk ini, aku sudah mencatatnya diwishlist ku sejak lama. Tapi karena produk ini sering banget sold out di pasar Indonesia, jadi mager deh buat checkout wkwk. Long story short, dari awal pakai sampai sekarang (postingan ini dibuat) aku merasa produk ini sedikit tricky di kulitku. Somehow aku merasa sunscreen ini lebih cocok buat kulit kering. Hal itu karena terkadang dia membuatku terlihat kusam—meski nggak se-sering itu juga, sih. Terlepas dari itu, selama hampir 3 minggu aku rutin menggunakan produk ini, I like the facts that it has lightweight-lotion texture, very moisturizing without any greasy feeling, no whitecast, absorbs quickly and it leaves healthy glow finish. Nggak cuma itu, produk ini juga aman banget dipakai sebelum make up. Saat ada jerawatpun, aku merasa produk ini nggak memperparah keadaannya, tapi turut andil dalam meminimalisir iritasi dari paparan sinar matahari berlebih. Dia juga nggak bikin mata ku perih dan nggak terasa lengket di kulit, jadi nyaman banget dipakainya.
Oh iya, buat yang bingung cari sunscreen buat pria atau kualifikasi gender lainnya, cuma mau kasih pemahaman bahwa skincare products has no gender. The simple reason that skin is skin. Nah, yang membedakan penggunaan suatu produk pada tiap individu adalah kondisi dan kebutuhan kulit masing-masing. So, siapapun kalian bisa mencoba pakai Beauty Of Joseon sunscreen ini, ya. Aku juga merekomendasikan produk ini untuk dicoba, apalagi kalau kalian sering beraktivitas di luar ruangan, karena selain mudah dibaurkan, sunscreen ini sudah mengandung SPF 50+. Selain itu menurutku bagi para pemilik kulit yang cenderung berminyak, kalian bisa melewatkan penggunaan pelembap ketika ingin menggunakan sunscreen ini, loh hihihi~
Where To Buy Beauty Of Joseon Relief Sun: Rice + Probiotics Sunscreen In Indonesia ?
Beauty Of Joseon sendiri secara resmi bisa kalian dapatkan di Lazada. Cuma setahuku memang produk-produk mereka belum mengantongi izin edar BPOM, jadi kalau kalian bukan tipe orang yang mempermasalahkan hal tersebut, bisa langsung beli di official store mereka yak!
Official Price
IDR244.000,-/50ml [Shop Here]
Retail Price
IDR184.000,-/50ml [Shop Here]
Conclusion
Pros:
- Meminimalisir iritasi saat kulit sedang berjerawat
- Masih nyaman tanpa menggunakan pelembap sebelumnya (oily skin)
- Kemasan minimalis, travel-friendly dan desainnya sesuai preferensiku
- Tidak whitecast dan lembap di kulit, tanpa memberi rasa berminyak
- Memiliki aroma air beras yang samar sehingga tidak mengganggu ketika dipakai
- Tidak perih di mata, ringan, mudah dibaurkan, cepat meresap, memberi healthy glow finish
Cons:
- Terkadang membuat kulitku terlihat kusam
- Tutup botol tube menggunakan fitur ulir sehingga rentan hilang
I'm not a specialist, but I hope my story can helps you to find out the product. And keep in mind that skin care products work differently for each individual. So, please be wary of that as what may work for some does not necessarily mean will work for you too.
Anyone wishing to use any of these reviews or images for commercial use, publication, or any purpose other than fair use as defined by law, must request and receive prior permission.
Instagram (for more info about beauty and giveaway) - @thevallenpost
Business inquiries - e-mail me
Get 35% OFF with VALLENBFF at BASE (@itsmybase)